Menhub setuju jalur KA Madiun-Ponorogo dibuka lagi - Desa Jebeng
Headlines News :
Home » , , , » Menhub setuju jalur KA Madiun-Ponorogo dibuka lagi

Menhub setuju jalur KA Madiun-Ponorogo dibuka lagi

Written By Ahmad Roup on Jumat, 05 Oktober 2012 | 01.18

KUNJUNGAN KERJA - Menteri Perhubungan EE Mangindaan (duduk paling kiri) didampingi sejumlah Dirjen mengunjungi dan mencoba Kereta Api (KA) produksi PT Industri Kereta Api (Inka) Madiun, Selasa (25/9).

 Madiun (JebengKu News) - Menteri Perhubungan EE Mangindaan menyetujui wacana PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) Daerah Operasional VII Madiun untuk membuka kembali jalur kereta lintas cabang Madiun-Ponorogo di Jawa Timur yang telah ditutup sejak puluhan tahun lalu."Pada prinsipnya saya setuju, sebab alat transportasi yang akan kita kedepankan adalah kereta api. Namun, untuk mewujudkan jalur Madiun-Ponorogo dibutuhkan persiapkan," ucap Menhub di Madiun, Jatim, Selasa."Tadi sudah dibahas dengan Wali Kota Madiun dan beliau siap. Selain itu, petugas juga harus manusiawi karena banyak bangunan yang harus ditertibkan dulu," ujarnya disela kunjungan kerja di PT Industri Kereta Api (PT INKA). Mangindaan menyatakan untuk mengaktifkan kembali jalur tersebut perlu waktu. Karena saat ini jalur lama sudah tertutup oleh rumah-rumah warga. Sehingga perlu dilakukan sosialisasi sebelum mengaktifkannya kembali. "Untuk waktunya belum bisa ditetapkan. Karena saat ini jalur-jalur tersebut sudah banyak yang tertutup dan didirikan rumah-rumah warga. Jadi, harus pelan-pelan. Untuk teknisnya akan diurusi oleh PT KAI dan pemda terkait," paparnya.

Pihaknya menyatakan akan lebih efisien jika memanfaatkan jalur kereta yang sudah ada. Tinggal nantinya akan dilakukan perbaikan di beberapa titik yang perlu. Manajer Humas PT KAI Daop VII Madiun, Sugianto mengatakan, terdapat sekitar 1.500 bangunan baik permanen maupun semipermanen milik warga yang dibangun di atas lintasan rel jalur Madiun-Ponorogo. Meski demikian, status tanahnya masih milik PT KAI, warga hanya menyewa. "Penyewaan tanah tersebut selama ini terus diperbarui setiap tahunnya. Dan dalam perjanjian disebutkan PT KAI dapat mengambil kembali," tutur Sugianto. Wali Kota Madiun Bambang Irianto juga menyatakan hal yang sama. Pihaknya mengaku mendukung pembukaan kembali jalur kereta api lintas cabang Madiun-Ponorogo, karena hal tersebut berkaitan dengan kepentingan umum. "Saya siap memfasilitasi dan melakukan mediasi antara warga saya dan PT KAI. Karena ini berkaitan dengan kepentingan umum. Kalau waktu pelaksanaannya tergantung dari kesiapan PT KAI," kata Bambang singkat. Wacana PT KAI untuk membuka kembali jalur kereta api lintas cabang Madiun-Ponorogo adalah untuk mengatasi kepadatan lalu lintas dari arah Madiun ke Ponorogo dan sebaliknya. Adapun, jalur Madiun-Ponorogo tercatat memiliki panjang mencapai 58 kilometer "spoor" dan telah ditutup sejak tahun 1983. Jalur tersebut dulunya terbentang antara Stasiun Madiun hingga Stasiun Slahung, Ponorogo, yang berfungsi sebagai angkutan barang dan penumpang. Sementara, kunjungan kerja Menteri Perhubungan EE Mangindaan ke PT INKA adalah untuk meninjau proyek-proyek dari Kementerian Perhubungan yang dikerjakan oleh INKA. Di antaranya adalah, 20 unit kereta ekonomi AC, 10 rangkaian kereta rel lisrik (KRL), kereta rel diesel Indonesia (KRDI), tiga unit lokomotif dan lainnya.

Sumber
(ANT-072/C004)

Aneka souvenir AromatherapyHarumsouvenir telah memproduksi berbagai macam paketAromatherapy  Anda Berupa:  - Sabun Natural  - Garam Natural   -Berbagai macam lilin  -Dupa Aromatic   -Massage oil   -Paket Spa  -Lulur  -Paket hand body Lotion 
Share this article :

2 komentar:

  1. Bener ta mas iki, apa ngak sekalian madiun - slahung aja ya.... he he he

    (http://www.sunarto.web.id)

    BalasHapus
  2. @mas sunarto,ini wacana kemungkinan besar benar,jalur Madiun-Ponorogo tercatat memiliki panjang mencapai 58 kilometer itu madiun sampai slahung..

    BalasHapus

Jadwal Sholat

 
Support : Toko Online | Pasang iklan gratis | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2015. Desa Jebeng - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template